Buku merupakan kumpulan lembaran-lembaran
kertas yang dibendel menjadi satu. Buku jenisnya ada bermacam-macam. Yang akan
dijelaskan di tulisan ini yaitu buku tulis, buku paket, buku bacaan, majalah,
buku gambar. Semua buku ini memiliki fungsi berbeda beda. Namun memiliki
kesamaan yaitu kebermanfatan untuk pemiliknya maupun pembacanya. Buku tulis dan
buku gambar merupakan kumpulan lembaran kosong yang di bendel menjadi satu.
Bedanya buku tulis dan buku gambar yaitu ketebalan kertas. Buku gambar
kertasnya lebih tebal daripada buku tulis. Buku paket, buku bacaan dan majalah
merupakan kumpulan kertas-kertas yang dibendel dan didalamnya terdapat
tulisan-tulisan yang merupakan informasi bagi pembacanya. Tulisan-tulisan
tersebut merupakan karya dari seseorang yang berupa tulisan.
Buku tulis bermanfaat sebagai tempat seseorang
mencatat segala sesuatu yang penting. Sehingga pemiliknya dapat mengingat
kembali melalui membaca ulang catatannya. Biasanya anak sekolah selalu
menggunakan buku tulis untuk mencatat materi yang disampaikan oleh guru dan
sebagai tempat untuk mengerjakan tugas-tugasnya.
Buku paket bermanfaat sekali untuk siswa. Buku
paket selalu digunakan sebagai pegangan guru dan siswa dalam belajar di kelas.
Materi-materi yang dijelaskan oleh guru berasal dari buku paket. Di dalam buku
paket, selain ada materi terdapat soal-soal dan lembar kegiatan siswa yang
berguna bagi siswa agar siswa semakin paham dengan materi dan mengasah
kemampuan siswa.
Buku bacaan memiliki manfaat yang besar juga.
Buku bacaan sangatlah banyak. Ada yang tentang agama, pendidikan, sosial, dan
sebagainya. Buku bacaan memberikan informasi yang besar bagi pembacanya.
Tema-tema yang beragam dapat memperluas wawasan bagi pembacanya. Seseorang yang
ingin mengetahui tentang sesuatu dapat ia cari melalui membaca dari buku
bacaan. Seperti siswa yang ingin mengerjakan tugas jika ia kesuliatan dan tidak
menemukan jawaban di buku paketnya, ia dapat mencari di buku bacaan. Judul buku
harus sesuai dengan apa yang diperlukan atau diinginkan oleh siswa. Sehingga
buku dapat membantu siswa menyelesaikan tugasnya.
Majalah
memiliki informsi yang luas tentang kehidupan yang nyata. Majalah selalu
mengambil tema-tema yang tenjadi lingkungan masyarakat. Siapa yang membacanya
maka ia akan mengetahui apa saja yaang saat ini sedang terjadi. Majalah juga
memberikan informasi tentang kesehatan, olahraga dan lain-lain.
Informasi-informasi ini dapat bermanfaat bagi pembacanya. Apa yang penting
dapat di terapakan dalam kehidupannya. Misal; terdapat tulisan tentang pola
hidup sehat. Pembaca dapat menerapkan pola hidup sehat seperti di majalah. Apa
yang ada di majalah suatu informasi yang benar. Sehingga tidak apa-apa ditiru
asalkan positif.
Buku gambar bermanfaat juga untuk semua orang
terutama siswa yang suka menggambar. Buku gambar digunakan untuk menggambar apa
saja yang ingin di gambar sesorang. Buku gambar ini sangat disukai oleh
anak-anak karena anak-anak suka berkhayal. Siswa dapat mewarnai dengan pensil warna-warni.
Buku gambar dapat digunakan untuk menggambarkan ide anak-anak yang kreatif.
Saya sudah membaca tulisan Mbak Savitri, tema yang dipilih cukup menarik. Mbak Savitri menjelaskan macam-macam buku dengan jelas dan detail. Akan tetapi tulisan ini hanya berisi penjelasan mengenai jenis-jenis buku, padahal akan sangat menarik misalnya di akhir paragraf Mbak Savitri memberikan tambahan keterangan manfaat membaca buku. Ajakan untuk cinta membaca buku kepada para pembaca di akhir tulisan bisa menambah nilai tulisan Mbak Savitri. Terima kasih.
BalasHapus